KADIN Jepara Berpartisipasi dalam Pameran Mebel “On The Street” yang Resmi Dibuka Pj Bupati Jepara

Pj Bupati Jepara di JIFBW OctoFest 2024 dan UMKM Jepara Expo 2024.
JEPARANEWS | JEPARA - Penjabat Bupati Jepara Edy Supriyanta, ATD., S.H., M.M. membuka pameran produk unggulan Jepara, Jum'at (25/10/2024).

Dalam pembukaan ini, para kepala daerah di Propinsi Jawa Tengah turut diundang. Hadir juga jajaran Forkopimda Jepara, para pimpinan OPD Pemkab Jepara dan para pengusaha dan pengrajin baik produk kerajinan dan mebel.
KADIN Jepara berperan dan berpartisipasi aktif di dalam pameran spektakuler ini yang menampilkan produk unggulan khas Kabupaten Jepara.
Lewat pesan whatsapp, Ir. Abdul Haris Noor, Wakil Ketua Bidang Ekonomi, Perindustrian, Perdagangan dan Penanaman Modal Kadin Jepara mewakili ketua Kadin Jepara H. Andang Wahyu Triyanto, S.E., M.M. menginformasikan bahwa, Kamar Dagang dan Industri Indonesia atau KADIN Jepara menampilkan produk unggulan dari para pengusaha muda startup anggota Kadin, yaitu Limo Application (tenun ikat) dan TOKAYU.ID (produk kayu).
"Adapun produk yang tampil oleh Kadin Jepara diantaranya furniture, home decor, kitchenware, parquette decking, fashion dan tenun ikat Troso dan standnya sendiri berada di depan kantor Bank BCA Jepara," infonya.
Pembukaan ditandai dengan pengguntingan pita di gerbang utama, kemudian pemukulan gong di panggung pentas di sebelah utara Tugu Kartini. Pameran ini akan berlangsung dari tanggal 25 hingga 28 Oktober 2024 di sepanjang Jalan Kartini dan Jalan Pemuda, sekaligus menjadi bagian dari peringatan Hari Sumpah Pemuda.
Para pengunjung dapat menikmati beragam produk unggulan dan karya dari pengrajin lokal Jepara
Dalam sambutannya, Pj Bupati Jepara Edy Supriyanta, ATD., S.H., M.M. menekankan bahwa pameran tersebut adalah wadah penting untuk mempromosikan karya pengrajin dan produk UMKM lokal orisinil Jepara.
“Pameran ini adalah peluang bagi UKM anggota dan binaan KADIN Jepara, untuk menunjukkan eksistensi dan karya unggulan pengrajin dan pelaku UMKM anggota KADIN Jepara,” ujar Haris.
Haris mewakili Ketua Kadin Jepara berharap kegiatan ini tidak hanya sekadar ajang pameran, tetapi juga dapat memperkuat promosi dan kolaborasi antara pengrajin, pelaku usaha, dan masyarakat.
Read more info "KADIN Jepara Berpartisipasi dalam Pameran Mebel “On The Street” yang Resmi Dibuka Pj Bupati Jepara" on the next page :
Editor :Eko Mulyantoro
Source : Abdul Haris Noor