M. Latifun Apresiasi Pelayanan Prima Petugas DPMPTSP Jepara

M. Latifun DPRD Jepara saat di ruang pelayanan DPMPTSP Jepara, Kamis (22/8/2024).
JEPARANEWS | JEPARA - Anggota Komisi D Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Jepara, M. Latifun, S.Sn., S.T., M.T., Kamis siang, (22/8/2024) di ruang pelayanan DPMPTSP, Mal Pelayanan Publik (MPP) Kabupaten Jepara yang berada di Lantai I Kantor Organisasi Perangkat Daerah (OPD) bersama. Dia kepada wartawan mengatakan PRIMA tentang pelayanan petugas di ruang pelayanan.
"Saya sedang mengurus panduan migrasi data OSS atau Online Single Submission untuk perusahaan," kata M. Latifun.
M. Latifun dilayani dengan cekatan dan baik oleh petugas yang berada di front office ruang pelayanan Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kabupaten Jepara.
Nampak petugas yang terdiri dari: Fala, Amel, Bela, dan Chandra stand by melayani perijinan terkait semua jenis izin usaha yang dibutuhkan oleh perorangan maupun badan usaha.
Editor :Eko Mulyantoro
Source : M. Latifun