Forum Koordinasi Partai Non Parlemen (FKPNP) Siap Ramaikan Pilkada Jepara 2024

Rapat
JEPARANEWS | JEPARA - Penyelenggaraan Pemilihan Umum 2024 lalu, ada 18 Parpol yang menjadi peserta. Dan di Kabupaten Jepara sendiri hanya 9 (sembilan) Parpol yang memperoleh kursi di DPRD Jepara yaitu: PPP, GERINDRA, PDIP, PKB, NASDEM, GOLKAR, PAN, PKS, dan Demokrat.

Sementara partai politik lainnya yaitu: Perindo, Hanura, PSI, PBB, Partai Buruh, Partai Gelora, PKN, Garuda, PBB, dan Partai Ummat tidak meloloskan wakilnya di Taman Sari.
Namun bagi pengurus 10 Parpol yang tidak mempunyai wakil rakyat di DPRD Kabupaten Jepara, hal itu tidak menyurutkan langkah dan gerakan perjuangannya untuk ikut meramaikan Pilkada Jepara yang rencananya akan digelar tanggal 27 November 2024 nanti.
Kepada awak media, Linggom Manurung, SE, Sekretaris Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Jepara, selaku inisiator pertemuan 10 Parpol Non Parlemen di Jepara, Senin (1/7/2024) memberikan rilis berita bahwa pada hari Jum'at, 28 Juni 2024, di Desa Dongos, Kecamatan Kedung, 10 (sepuluh) perwakilan Parpol mengikuti rapat bersama, yang diikuti oleh Partai Perindo, Partai Gelora, Partai Hanura, PBB, Partai UMMAT, PKN, Partai GARUDA, Partai Buruh, Partai PSI, dan Partai PRIMA. Kesepuluh Parpol tersebut bersepakat membuat Forum Bersama, yaitu: "Forum Koordinasi Partai Non Parlemen" atau FKPNP Jepara.
Pada rapat tersebut disepakati kesepuluh pengurus menunjuk H. Masrikan, SH, Ketua Partai Perindo Jepara sebagai Ketua FKPNP dan Harnawi, SH, Ketua Partai Gelora Jepara sebagai sekretaris FKPNP.
Linggom Manurung, SE, menginformasikan pada acara tersebut juga menunjuk masing-masing ketua atau pimpinan partai sebagai Wakil Ketua, yang merupakan representasi forum koordinasi. Kantor sekretariat FKPNP beralamat di Jl. Pemuda No. 7A, Kelurahan Potroyudan, Kecamatan Jepara, Kabupaten Jepara.
Menurut Linggom Manurung, SE, forum koordinasi ini terbentuk akibat dari kegelisahan yang muncul dan upaya menyatukan kesamaan visi dan misi gerakan politik untuk kemajuan Jepara yang lebih baik, sejahtera, adil, dan makmur.
Sementara keberadaan para elit partai di parlemen atau DPRD Kabupaten Jepara seakan - akan tidak mampu memberikan alternatif (pilihan) untuk masyarakat Jepara.
Selanjutnya FKPNP berharap berkumpulnya 10 Parpol Non Parlemen ini, menjadi forum koordinasi dan diskusi yang tidak hanya oleh pengurus dan anggota dari 10 partai. Namun juga untuk masyarakat luas, tidak hanya berbicara Pilkada Jepara tahun 2024, tapi lebih mengarah bagaimana kita menata Jepara menuju Indonesia Emas.
Agenda strategis forum ini akan ditindaklanjuti pada pertemuan rutin setiap malam minggu di kantor sekretariat FKPNP Jepara.
Salam Perjuangan!!!
Editor :Eko Mulyantoro
Source : FKPNP Jepara