DPD Partai Nasdem Jepara Gelar Peringatan HUT ke-14 Tahun dengan Berbagai Kegiatan
DPD Partai Nasdem Jepara Gelar Peringatan HUT ke-14 Tahun dengan Berbagai Kegiatan
JEPARA - DPD Partai Nasdem Jepara, Selasa (11/11/2025) pukul 07:00 WIB - selesai menggelar berbagai kegiatan dalam rangka memperingati HUT ke-14 Partai Nasdem.
Rangkaian kegiatan diadakan di kantor DPD Partai Nasdem Jl. KM Sukri, Kelurahan Potroyudan, Kecamatan/Kabupaten Jepara mulai Sabtu, (18/10) kegiatan donor darah terbuka untuk umum bertema "setetes darah sejuta harapan", Senin (27/10) di Jl. Pemuda No. 95 bakti sosial di panti sosial Sunu Ngesti Tomo Jepara, Sabtu, (8/11) Turnamen catur antar pengurus DPD dan DPC Partai Nasdem Jepara se Kabupaten Jepara, senam sehat, Minggu (9/11) gerakan bersih laut dan pantai bertema "mulai dari pantai, wujudkan perubahan ubah kebiasaan, selamatkan lautan" di pantai Telukawur dan Tegalsambi serta (24-26/10) di pantai Karimunjawa.
Selasa, 11 November 2025
Pukul 07:00 WIB - selesai ziarah makam Mantingan (Sultan Hadlirin dan Ratu Kalinyamat) dan Taman Makam Pahlawan Giri Dharma Jepara. Pukul 10.00 WIB - selesai acara doa bersama dan mendengarkan pidato kebangsaan Surya Paloh Ketua Umum DPP Partai Nasdem. Malam harinya, pukul 19:30 WIB - selesai di kantor DPD Partai Nasdem Jepara akan digelar Nasdem Bersholawat.
Acara di kantor DPD Partai Nasdem Jepara, Selasa (11/11/2025) dihadiri oleh jajaran pengurus teras antara lain: H. Pratikno, Ketua, H. Nur Hidayat, Sekretaris dan H. Muchasin, Bendahara, Ketua Fraksi Partai NasDem DPRD Jepara, H. Sulaiman Efendi, Padmono Wisnugroho, dan perwakilan lembaga sayap Partai Nasdem.
Dalam pidato kebangsaan, Surya Paloh meminta setiap kader partai membawa politik gagasan yang membangun dan mempercepat kehidupan kebangsaan yang lebih baik.
Ketua Umum Partai NasDem, Surya Paloh, menegaskan bahwa peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-14 Partai NasDem bukan sekadar seremoni tahunan, melainkan momentum penting untuk bersyukur dan meneguhkan semangat gerakan perubahan bagi bangsa.
Senada dengan itu, H. Pratikno Wakil Pimpinan DPRD Jepara sekaligus Ketua DPD Partai Nasdem Jepara mengatakan bahwa Syukur Alhamdulillah di usianya ke-14 tahun DPD Partai Nasdem Jepara selama ini sudah berperan aktif mendukung program kerja pemerintah Kabupaten Jepara. "Partai Nasdem selalu mendukung dan ikut mensukseskan program pemerintahan Prabowo Subianto agar berjalan baik dan sukses khususnya di Kabupaten Jepara," pungkas H. Pratikno.
Editor :Eko Mulyantoro
Source : DPD Partai Nasdem Jepara